Perpustakaan Bank Indonesia Cirebon akan mengadakan lomba artikel dengan tema:
“Jika Aku Menjadi Gubernur Bank Indonesia”
- Cara pendaftaran: Lomba terbuka untuk masyarakat umum, blogger, mahasiswa/pelajar, penulis, dan penggiat media online yang berdomisili di wilayah III Cirebon. Pendaftaran dan periode blog post dimulai tgl 1 Februari 2012 s.d. 16 Februari 2012 pukul 24.00 wib.
Isi data diri pemilik blog meliputi nama, tempat/tanggal lahir, no. KTP/identitas diri, alamat, pekerjaan/universitas/sekolah, no. tlp/hp, alamat blog, email, akun twitter dan akun facebook pada Form Pendaftaran Lomba.
Cantumkan official banner “Lomba Blog Bank Indonesia Cirebon” di halaman utama atau side bar blog anda (wajib pilih salah satu). Official banner dapat di download disini.
Berkas pendaftaran disampaikan kepada panitia melalui email kkssbicirebon@gmail.com - Persyaratan:
Peserta adalah followers perpustakaanbicirebon.blogspot.com, dan/atau followers twitter @perpusbicirebon dan/atau fans dari facebook page Perpustakaan Bank Indonesia Cirebon.
Panjang tulisan minimal 400 kata. Isi tulisan adalah tanggungjawab peserta.
Tulisan tidak menyinggung SARA, dan/atau memuat konten-konten yang menyerang/merugikan pihak tertentu, dan/atau melanggar Undang-Undang.
Tulisan harus ASLI karya sendiri, bukan menyalin/menjiplak karya orang lain. Tempat publikasi blog post adalah pada blog baru, dengan berbagai platform blog (wordpress, blogspot, posterous, tumblr, dagdigdug, blogdetik, self-hosting, dll) yang bisa dipilih. Peserta boleh melengkapi blog post dengan gambar berupa foto atau ilustrasi yang mendukung blog post tersebut. Peserta diperbolehkan mempromosikan blog post yang telah dibuat ke akun facebook dan atau twitter yang dimilikinya. - Penjurian:
Penilaian akan dimulai pada tanggal 16 Februari 2012 s.d. 23 Februari 2012. Pemenang akan diumumkan pada tanggal 24 Februari 2012. Pemenang akan diundang untuk menghadiri launching perpustakaan Bank Indonesia Cirebon sekaligus penerimaan hadiah pada tanggal 27 Februari 2012.
Tim juri adalah perwakilan dari Bank Indonesia dan akademisi.
Panitia akan memilih 3 (tiga) artikel terbaik. Bank Indonesia berhak menggunakan sebagian dan atau seluruh isi dari blog post yang telah dibuat dan diikutsertakan ke dalam lomba ini. Seluruh artikel yang dinilai layak oleh dewan juri akan ditampilkan dalam blog perpustakaan Bank Indonesia Cirebon. Pemenang akan dihubungi langsung oleh panitia melalui telpon dan email.
Keputusan juri tidak dapat diganggu gugat.
DEWAN JURI berhak membatalkan keputusannya, jika di kemudian hari diketahui karya pemenang lomba melanggar karya cipta orang lain (plagiat) atau mengikuti lomba sejenis atau telah dimuat di koran/majalah. - Penilaian artikel:
Kesesuaian dengan tema, syarat, dan ketentuan lomba (10%).
Kualitas tulisan (50%).
Orisinalitas ide tulisan (20%).
Kretivitas dan keunikan (20%). - Hadiah pemenang:
Juara I piagam + Tablet Nexian Genius.
Juara II piagam + Samsung Galaxy Young.
Juara III piagam + iPod Shuffle.
MAU DAFTAR? Klik Disini